Senin, 04 Juni 2018

Evolusi

Pandangan tokoh biologi tentang evolusi
Jean Baptiste Pierre Antoine de Monet Chevalier de Lamarck
Evolusi disebabkan karena adaptasi makhluk hidup.
"Teori use & disuse, alat tubuh yang sering digunakanakan berkembang baik,dan sebaliknya.
"Sifat-sifat yang diperoleh akan diturunkan dari induk ke anaknya".
Jean-Baptiste Lamarck 
jean-baptiste lamarck 
Starfish from Lamarck’s Tableau encyclopédique et méthodique des trois règnes de la nature, 1782-1832

Alfred Wallace
"Spesies yang ada saat ini berasal dari spesies di masa lampau yang mampu bertahan hidup".

Erasmus Darwin
"Fungsional terhadap stimulus bersifat diwariskan".

Charles Darwin
Evolusi terjadi karena seleksi alam terhadap variasi-variasi dalam makhluk hidup.
pokok pikiran Darwin
  • Tidak ada individu yang sama
  • setiap populasi cenderung untuk tumbuhh karena kemampuan reproduksi.
  • reproduksi membutuhkan makanan dan ruang yang cukup.
  • Pertumbuhan populasi tidak berjalan terus-menerus.

Berdasarkan buku Principles of Geology karangan Lyell, Darwin menyimpulkan bahwa:
  • deretan fosil yang terdapat di batuan muda berbeda dengan fosil pada batuan yang lebih tua. 
  • perbedaan itu disebabkan adanya perubahan secara perlahan-lahan
Darwin kemudian mengungkapkan bahwa hanya individu yang sesuai dengan lingkungannya saja yang akan bertahan dan menghasilkan keturunan. Proses ini disebut “survival of the fittest” (individu yang sesuai bertahan hidup).
Teori seleksi alam yang dikemukakan Darwin dapat disimpulkan sebagai berikut (Mclaren Rotundo, 1985: 210).
1) Spesies memiliki kemampuan untuk menghasilkan keturunan yang banyak.
2) Sumber daya alam di bumi terbatas. Oleh karena itu, terjadi kompetisi untuk bertahan hidup di antara keturunan pada setiap generasi.
3) Terdapat variasi dalam populasi makhluk hidup. Tidak terdapat dua individu yang sama persis. Variasi ini umumnya dapat diwariskan.
4) Proses ini berlangsung dari generasi ke generasi. Populasi lambat laun menjadi teradaptasi lebih baik terhadap lingkungannya.

Macam-macam paruh burung finch

Count de Buffon
"Variasi-variasi kecil yang terjadi karena pengaruh alam sekitar diwariskan. Dengan demikian kemampuan beradaptasi terhadap lingkungan akan menyebabkan terjadinya variasi yang mengarah pada terbentuknya spesies baru".
Hasil gambar untuk count de buffon

Sir Charles Lyell
"Batuan, pulau dan benua selalu mengalami perubahan".
Buku Principles of Geology
https://upload.wikimedia.org/wikipedia/en/thumb/9/9c/Lyell_1840.jpg/220px-Lyell_1840.jpg 

Thomas Robert Malthus
"Pertambahan jumlah penduduk naik seperti deret ukur sementara bahan makanan yang tersedia naik seperti deret hitung".
Buku An Essay on The Principle of Population.
https://upload.wikimedia.org/wikipedia/commons/thumb/3/32/Thomas_Robert_Malthus.jpg/220px-Thomas_Robert_Malthus.jpg
malthus
August Weismann
Evolusi adalah masalah genetika.
Evolusi adalah seleksi alam terhadap faktor genetika.
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjE5aj5P5wMcGYxCSoTVmknF4ZwKM41PwwM1kRjw1H0fMw09zFGyzo6KNAByNe5zny3K9TC_NZsYGJ2QAKbklAD4TJoBRbUg-z_-HS9g5-cwjSPYzOSW_Quwr_Dpapn2Opa24eGIKBRwBw/s320/teori+weismann.png 

Hugo de Vries
Evolusi disebabkan karena mutasi gen.
https://upload.wikimedia.org/wikipedia/commons/thumb/7/76/Hugo_de_Vries_2.jpg/220px-Hugo_de_Vries_2.jpg 
 
Anaximander dan aristoteles
"Makhluk hidup selalu mengalami perubahan".
Bumi pada awalnya merupakan lautan, lalu berkembang menjadi daratan. Para makhluk hidup aquatik pun termodifikasi sehingga dapat hidup di darat. Pada manusia, terdapat masa“part fish” dan “part human” yang disebut merman dan mermaid. penampilan seperti ikan ini ada pada masa dalam kandungan bayi selama proses perkembangan. Kemudian, penampilan tersebut akan hilang pada manusia dewasa.
Benda-benda hidup berkembang makin sempurna karena pengaruh kekuatan tertentu, yaknientelecy, dan makhluk hidup di daratan berasal dari makhluk hidup di lautan.

Bukti Evolusi
  • Fosil
  • Biogeografi
  • Homologi organ
  • Embriologi perbandingan
  • Ontogeni
  • Konvergensi dan Divergensi.
  • Anatomi perbandingan
  • Struktur vestigial 
Fosil
Fosil berasal dari kata fodere yang berarti menggali. fosil adalah sisa-sisa hewan atau tumbuhan dari zaman purba yang telah membatu (jejak-jejak yang tersimpan dalam bebatuan). Penemuan fosil hanya secara kebetulan saja dan jarang sekali ditemukan fosil yang utuh secara keseluruhan., hal ini dapat dipahami karena banyak faktor yang menyebabkan hancurya tubuh organisme yang telah mati, misalnya karena:
  1. proses pelipatan batuan bumi 
  2. pengaruh air
  3. air
  4. bakteri pengurai
  5. hewan pemakan bangkai.
Ilmu yang mempelajari tentang fosil adalah palaentologi (palae=tua). dari berbagai lapisan batuan tersebut secara kebetulan ditemukan adanya fosil yang menunjukkan adanya perubahan struktur tubuh secara berangsur-angsur. Dengan membandingkan struktur tubuh tersebut maka dapat diambil kesimpulan keadaan lingkungan pada masa lampau berbeda dengan masa sekarang.

Hasil rekonstruksi penemuan fosil kuda oleh Marsh dan Osborn pada evolusi kuda ini disebabkan oleh perubahan pada lingkungan, misalnya :
  1. Perubahan pada jumlah jari dan membesarnya jari disebabkan karena menyesuaikan diri pada tempat berpijaknya, yang mulanya hutan berawa menjadi padang rumput. 
  2. Perubahan geraham menjadi tinggi dan bergerigi disebabkan karena menyesuaikan diri dengan jenis makanannya yang semula buah-buahan lunak menjadi rumput yang mengandung silica. 
  3. Leher berubah menjadi panjang dan gerakan makin lincah karena menyesuaikan diri untuk memperluas pandangan terhadap predator di padang rumput dan dapat menengok ke segala arah.

Biogeografi : Persebaran makhluk hidup.
Homologi organ : Organ-organ yang memiliki kesamaan struktur. Istilah homologi digunakan pada masa lampau. istilah yang digunakan saat ini adalah synapomorpy.


 

Embriologi perbandingan : perbandingan fase pertumbuhan embrio.
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjLl9Ti_eE3uZKj-gMuK7QrXvLalnH3SJaHglu_dhhtch5c1OVBec5jqNiQTTGM6pzLe3YlXgAu6GZ3AAyruGaIBKeiCnoeI-Wz2-uDItg-dJVpi0teFEZ2r7T6xJ7d0vxFxYsUUM8gpDn1/s1600/embriologi+perbandingan.jpg
Ontogeni : sejarah perkembangan makhluk hidup dari zigot sampai dewasa. Filogeni yaitu perkembangan makhluk hidup dari sederhana menjadi sempurna. ontogeni merupakan ulangan singkat dari filogeni
Konvergensi dan Divergensi : Konvergensi ialah terbentuknya makhluk hidup dengan ciri yang hampir sama, namun berasal dari jalur evolusi yang berbeda (terdapat perbedaan nenek moyang). Divergensi adalah terbentuknya bermacam-macam makhluk hidup dari nenek moyangyang sama.
Anatomi perbandingan
Struktur vestigial : Bisa diistilahkan juga dengan organ sisa, organ yang saat ini masih ada namun tidak memiliki fungsi.

umbai cacing atau usus buntu


referensi
Ilmu kealaman dasar.

Protista Mirip Jamur

Berikut ini adalah anggota Protista mirip jamur.
Dikatakan mirip jamur karena bereproduksi dengan spora. Tidak dimasukkan dalam kingdom Fungi karena tidak memiliki dinding sel berbahan kitin.

oomycota (jamur air)

Karakter: 
  • Dinding sel dari selulosa
  • Hifa yang tidak bersekat.
  • Reproduksi vegetatif dengan zoospora, yaitu spora berflagel dua yang mampu bergerak bebas.
  • Sementara itu reproduksi secara generatif dengan pertemuan gamet jantan dan betina, lalu membentuk zigot berdinding tebal kemudian mengalami periode istirahat membentuk oospora. 
  • Fase hidup hasil reproduksi generatif ini lebih panjang bila dibanding dengan fase vegetatif.
Contoh:
  • Saprolegnia sp, hidup saprofit pada bangkai serangga yang mati di air.
  • Phytopthora infestan, parasit pada tanaman kentang.
  • Phytopthora nicotinae, parasit pada tanaman tembakau.
  • Phytopthora faberi, parasit pada tanaman karet.
  • Pytium sp, hidup parasit pada tanaman yang sedang berkecambah.
Oomycota (Jamur air) 

Jamur Lendir Bersekat Acrasiomycota
Karakter:
  • Ciri yang dimiliki jamur ini adalah tubuh yang bersekat, ada yang bersel satu, dan ada yang bersel banyak. 
  • Struktur tubuh vegetatifnya sama dengan myxomycota, demikian juga untuk reproduksi generatifnya. 
  • Hal yang membedakan adalah jika pada kondisi yang tidak menguntungkan, plasmodium pada myxomycota akan berhenti bergerak dan membentuk tangkai yang ujungnya membentuk struktur reproduksi. 
  • Namun, Plasmodium pada acrasiomycota akan membentuk agregat berbentuk seperti siput tanpa cangkang, jika lingkungan menguntungkan, agregat akan berhenti dan membentuk tubuh buah yang mengandung spora reproduksi. 
 Contoh: 
  • Dyctyostelium 



https://i1.wp.com/murid.info/wp-content/uploads/2016/05/Dyctyostelium.jpg?resize=768%2C556 


Jamur lendir tak bersekat Myxomycota
Karakter:
  • Jamur ini memiliki tubuh tidak bersekat, ada yang bersel satu dan ada yang bersel banyak. 
  • Struktur tubuh vegetatifnya berbentuk seperti lendir yang disebut plasmodium dan mengandung banyak sekali inti. 
  • Plasmodium mampu bergerak secara amoeboid untuk memperoleh makanan berupa bahan organik. Jika plasmodium sudah dewasa akan membentuk sporangium yang sangat kecil, bertangkai dan berisi banyak spora. Spora yang sudah masak akan tumbuh membentuk sel gamet yang berflagel. 
  • Reproduksi generatifnya dengan cara singami, yaitu melalui peleburan dua gamet yang bentuk dan ukurannya sama. Hasilnya berupa zigot yang nantinya tumbuh menjadi tumbuhan dewasa.
Contoh : 
  • Physarium sp.

Air



Air merupakan substansi kehidupan yang dibutuhkan setiap makhluk hidup. Hal ini menunjukkan keberadaan air sebagai komponen yang menyusun tubuh makhluk hidup dan tidak dapat digantikan oleh substansi lainnya.

Keberadaan air yang melimpahdiIndonesia memang menjadikan manusia dinegara ini kurang perhatian dengan kebersihan dan kesehatan air.

Proses penjernihan air
Dalamproses penggunaannyasebagai bahan konsumsi, airperlu mendapatkan perlakuan yang cukup sebelum ia sampai ke meja makan kita. Di bawah ini diberikan proses penjernihan air yang sederhana yang dapat dilakukan oleh setiap manusia di negara Indonesia.

Pengolahan air secara fisika dilakukan melalui beberapa tahapan, yaitu penyaringan, pengendapan, absorbsi, dan adsorbs.

1. Penyaringan
Penyaringan atau filtrasi merupakan proses pemisahan padatan yang terlarut di dalam air. Pada proses ini, filter berperan memisahkan air dari partikel-partikel padatan. Bahan padatan yang disaring untuk dipisahkan dari air antara lain kayu, daun, pasir, dan lumpur.

2. Pengendapan
Pengendapan bertujuan untuk memisahkan air dan partikel-partikel padat yang terdapat di dalam air dengan memanfaatkan gaya gravitasi. Benda atau padatan yang berat jenisnya lebih besar daripada air akan mengendap di dasar bak pengendapan.

3. Absorbsi
Absorbsi merupakan peristiwa penyerapan bahan-bahan tertentu yang terlarut di dalam air. Bahan yang digunakan untuk menyerap disebut absorben. Absorbeninilah yang akan digunakan sebagai
filter. Umumnya absorbenyang digunakan adalah karbon aktif.
Contoh: arang batok kelapa dan batu bara.

4. Adsorpsi

Adsorpsi merupakan proses penangkapan ion-ion yang terdapat di dalam air. Zat penangkap ion disebut sebagai adsorben. Adsorben yang biasa digunakan dalam proses adsorpsi adalah zeolitedan
resin.

https://i0.wp.com/murid.info/wp-content/uploads/2016/07/Tentang-Alat-Penjernih-Air.jpg?w=371 
 
penjernihan air
 


water treatment 




https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEi1whHdOpcv-CfiWrCsYOWESx-pir1y1J3HfLbv_qDk-h8Lzk29l7fM9KITCsE9KatvPQZtpj_aQuNWKSAxbvvkTIeZJejKiVho-1-_4iayGpU-VQjAG_AHuiDrslPN0yelBmFdWQJDIhi4/s400/KELOR.JPG
penjernihan air dengan biji kelor

Membuat Filter Air  
Filter yang akan kita buat menggunakan konsep sederhana (peresapan), yaitu melakukan penyaringan menggunakan media saring seperti pasir, batu kerikil, arang, dan kapas. Yang mana bahan tersebut sangat mudah ditemukan, dan memiliki harga yang murah.

Untuk casingnya, kita gunakan pipa paralon. Tujuannya yaitu agar tahan panjang umurna dan perawatannya mudah.

Namun, sebelum beranjak ke pembuatan, ada baiknya kalau kita mengetahui konsep alat yang akan kita buat. Skemanya bisa dilihat pada gambar berikut
 
 
Setelah paham dengan konsep tersebut, barulah kita menginjak ke pembuatan. Hal pertama yang perlu disiapkan adalah :
  • Pipa paralon 3 dim---------75 cm
  • Pipa paralon 1/2 dim-------80 cm
  • Dop paralon 3dim----------4 buah
  • Dop paralon 1/2di---------2 buah
  • L-1/2 dim-------------------5 buah
  • Lem pipa pvc---------------1 buah
  • Selang air-------------------1 meter

Setelah bahan diatas siap, maka siapkan juga bahan untuk penyaringnya berupa:
  • Pasir (direkomendasikan pasir pantai biar mudah mencucinya)-----1 ember
  • Batu kerikil (sekalian dicari di pantai)--------------------------------1 ember
  • Arang (bisa buat bisa beli)---------------------------------------------1 ember
  • Kapas filter aquarium (busa cuci piring juga bisa)-------------------2 buah


Membuat Filter Air
Filtermat Aquarium
Membuat Filter Air
Filtermat/ Kapas saringan aquarium

Membuat Filter Air
Pasir pantai yang dicuci
Membuat Filter Air
Arang yang dicuci
Membuat Filter Air
Batu kerikil yang dicuci

Okay, tahap persiapan sudah kita lewati. Sekarang saatnya pembahasan perakitan alatnya.

  • Potong paralon 3 dim menjadi 2 bagian. 1 sepanjang 44cm, dan sisanya sepanjang 37 cm. (lihat gambar untuk perjelas). 
  • Beri lubang seukuran pipa 1/2 dim pada masing masing paralon 5 dim. Lubang dibuat setinggi 12 cm dari bakal alas paralon 5 dim.
  • Buatlah 4 buah pipa 1/2 dim sepanjang 10 cm. (1=inlet, 1=outlet,2=untuk dalam pipa 5 dim).
  • Rekatkan outlet dengan L dan pipa 10 cm yang telah dilubangi kecil-kecil. Lalu pasang dop 1/2 dim pada ujung pipa 1/2. Setelah kuat, pasang rangkaian tersebut pada pipa 5 dim yang lebih pendek. Pastikan terpasang dengan kuat dan rapat. Tambahkan lem. Jika lubang yang anda buat terlalu besar, anda bisa mengelemnya dengan bantuan kapas sebagai rangka, dan lem G. Dijamin KUAT!!
  • Rekatkan outlet dengan L dan pipa 10 cm yang telah dilubangi kecil-kecil. Lalu pasang dop 1/2 dim pada ujung pipa 1/2. Setelah kuat, pasang rangkaian tersebut pada pipa 5 dim yang lebih panjang.  Pastikan terpasang dengan kuat dan rapat. Tambahkan lem. Jika lubang yang anda buat terlalu besar, anda bisa mengelemnya dengan bantuan kapas sebagai rangka, dan lem G. Dijamin KUAT!!
  • Setelah itu, pasang dop 5 dim pada masing-masing bagian bawah pipa 5 dim. Beri LEM! (jika tidak muat, dop bibakar dulu, baru dimasukkan)
  • Lubangi kedua dop 5 dim yang belum terpasang sebesar pipa 1/2 dim. lalu pasangkan pipa 1/2 dim sepanjang 10 cm. pastikan tidak ada yang bocor. Beri lem!
  • Setelah itu, rakit pipa penghubung antara pipa 5 dim panjang dengan 5 dim lebih pendek. (lihat gambar dibawah).
  • Dop bagian atas JANGAN DILEM! agar memudahkan saat pengisian substansi filtrat dan pembersihannya. 




     Membuat Filter Air
Membuat Filter Air
Filter tampak depan

Membuat Filter Air
Filter tampak samping

Membuat Filter Air
Filter tampak atas
 


referensi:
Puredrinkablewater.weebly.com
Hrwaterfilter.com